TERBITSULTRA.ID, KONAWE – Usai mendaftarkan diri di KPUD Konawe, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe, Harmin Ramba – Dessy Indah Rachmat intens menggelar kegiatan silaturahmi di beberapa kecamatan.
Dalam kegiatan silaturahminya, Paslon berakronim HADIR ini memaparkan kepada masyarakat program unggulan yang bakal dilakukan ketika diberih amanah oleh masyarakat Konawe untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Konawe, menuju Kota Padi yang lebi maju dan sejahtera.
Dibeberapa kecamatan saat silaturahmi dengan masyarakat, kehadiran Harmin Ramba-Dessy Indah Rachmat selalu disambut dengan ribuan masyarakat dan puluhan tokoh-tokoh berpengaruh di masing-masing kecamatan. Bahkan tidak sungkan lagi untuk menyatakan sikap memenangkan Paslon Harmin-Dessy (HADIR).
Mulai dari politisi senior, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh perempuan, dan ormas ramai-ramai memberikan dukungannya terhadap Paslon HADIR. Sayangnya, ditengah perjalanan silaturahminya dengan masyarakat Harmin Ramba selalu diterpa berbagai isu miring, bahkan pribadinya ikut diserang melalui sosial media dan berbagai pemberitaan yang selalu menyudutkannya.
Namun hal itu tidak menjadi masalah buatnya dan tidak menyurutkan semangatnya, justru nyinyiran itu dijadikan sebagai motivasi untuk terus bergerak dan menunjukan keseriusannya ingin mengapdikan diri di tanah kelahirannya Konawe, menjadikan Konawe sebagai brand Kota padi yakni pusat agrikultur dan industri.
Menanggapi hal tersebut, Harmin Ramba mengatakan dalam pesta demokrasi mari kita berpolitik dengan santun dan tidak menjatuhkan atau mencedrai calon lainnya, karena semua adalah kader terbaik Konawe, biarkan masyarakat melihat mana bakal calon Bupati yang layak memimpin Konawe.
Sehingga pihaknya menghimbau pesta demokrasi Pilkada Konawe 2024, jangan lupa bahagia dan stop mososangge atau menceritai orang yang tidak baik.
“Intinya Jangan Lupa Bahagia dan stop mososangge,” katanya.
Laporan : Redaksi